Latihan Soal TOEFL dan Pembahasan

25 Oktober 2023 / laskarseo

Sebagai salah satu syarat administrasi untuk mendaftar kuliah di luar negeri, tes TOEFL semakin banyak diminati para siswa. Terdapat target skor tertentu yang harus diraih oleh calon mahasiswa agar dapat diterima di perguruan tinggi impiannya. Dalam tes TOEFL ada beberapa bagian soal yang perlu dipelajari seperti reading dan writing. Untuk dapat mengerjakan latihan soal TOEFL dan pembahasan, Anda perlu mengikuti tips cerdas di bawah ini agar mendapatkan skor tinggi.

 

Tips Latihan Soal TOEFL dan Pembahasan

Tes TOEFL dirancang untuk mengukur kemampuan berbahasa Inggris bagi seseorang yang bukan penutur aslinya. Oleh karena itu, diperlukan tips latihan soal TOEFL dan pembahasan bagi Anda yang ingin sukses mengerjakannya:

 

1. Mempelajari Format Tes TOEFL

Dalam tes TOEFL biasanya terdapat tiga jenis sesi yaitu listening comprehension, yang bertujuan untuk mengukur kemampuan mendengarkan dalam Bahasa Inggris. Terdapat juga structure atau written expression serta reading comprehension.

 

Structure and written expression digunakan untuk mengukur kemampuan menulis, sedangkan reading comprehension berguna untuk mengukur kemampuan membaca. Pelajari format dan jumlah soal pada masing-masing sesi tersebut.

 

2. Melakukan Tes Simulasi

Tes simulasi TOEFL biasanya diadakan oleh lembaga kursus Bahasa Inggris yang bisa Anda dapatkan dengan mudah. Saat ini telah banyak bermunculan tempat kursus Bahasa Inggris yang fokus dalam persiapan latihan soal TOEFL.

 

Tes simulasi berguna untuk membantu Anda merasakan pengalaman langsung dan membiasakan diri dalam menghadapi ujian yang sebenarnya. Tes simulasi TOEFL dapat dilakukan secara langsung maupun secara daring.

 

3. Berlatih Mendengarkan

Salah satu sesi dalam tes TOEFL adalah listening atau mendengarkan. Anda dapat melatih kemampuan ini dengan menonton film atau mendengarkan musik dalam Bahasa Inggris. Anda juga bisa belajar dari berbagai audio berbahasa Inggris seperti podcast.

 

Untuk mendapatkan skor listening yang memuaskan, Anda harus belajar fokus dalam memahami isi teks, pengenalan kata-kata kunci, hingga pengucapan yang jelas. Anda bisa mencoba mendengarkan audio dengan aksen Amerika maupun British.

 

4. Meningkatkan Kemampuan Membaca

Selain kemampuan mendengarkan, Anda juga harus mengasah kemampuan membaca teks dalam Bahasa Inggris. Untuk melatihnya, Anda bisa belajar membaca koran, atau artikel berita lainnya dalam Bahasa Inggris. 

 

Latihan soal TOEFL ini akan membantu Anda memahami konten dan memperbanyak kosakata, sehingga akan memudahkan Anda dalam menjawab pertanyaan. Pastikan untuk mencatat setiap kosakata baru yang ditemukan dalam teks atau artikel Bahasa Inggris.

 

5. Memperbanyak Kosakata

Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, dalam membaca teks Bahasa Inggris, sebaiknya Anda mencatat setiap kosakata baru yang ditemukan. Setelah dicatat, carilah maknanya dalam Bahasa Indonesia, lalu hafalkan. 

 

Cara ini cukup efektif untuk menghadapi berbagai jenis soal TOEFL. Dengan mencatat kosakata baru, berarti Anda menambah vocab yang diketahui. Dengan demikian, Anda bisa mengerjakan soal dengan lebih mudah dan cepat.

 

6. Menulis dan Berlatih Tata Bahasa

Tata Bahasa atau grammar dalam Bahasa Inggris sangat penting untuk dipelajari karena akan muncul di salah satu sesi tes TOEFL. Anda harus menguasai grammar sebagai salah satu syarat untuk lolos tes TOEFL. Praktiknya bisa dilakukan dengan banyak menulis.

 

Menulis dengan menggunakan tata bahasa Inggris cukup berbeda dengan Bahasa Indonesia. Anda mungkin perlu menghafalkan rumus-rumusnya untuk bisa merangkai kalimat sesuai tata bahasa dalam Bahasa Inggris.

Latihan Soal TOEFL dan Pembahasan Di Fun English

 

7. Berlatih Berkomunikasi 

Meskipun tes TOEFL tidak mencakup sesi speaking, Anda tetap perlu mengasah kemampuan berkomunikasi dalam Bahasa Inggris untuk membantu Anda mengerjakan soal. Semakin banyak latihan percakapan, maka semakin bertambah pula kosakata baru Anda.

 

Latihan berkomunikasi atau berbicara sangat membantu untuk meningkatkan kemampuan speaking. Agar semakin percaya diri dalam mengerjakan soal, Anda bisa berlatih dengan native speaker atau berbicara sendiri di depan cermin.

 

8. Meningkatkan Kemampuan Mengelola Waktu

Hal yang tak kalah penting untuk dilakukan selama tes TOEFL adalah belajar mengelola waktu. Soal tes TOEFL ITP Listening biasanya terdiri atas 50 soal dengan durasi 35 menit. TOEFL ITP Structure dan Written Expression terdiri dari 40 bacaan dengan durasi 25 menit.

 

Sedangkan tes TOEFL ITP Reading Test biasanya terdiri dari 50 soal dengan durasi 55 menit. Untuk itu, Anda harus belajar mengelola waktu sebaik mungkin dalam mengerjakan. Kerjakanlah soal yang mudah terlebih dahulu.

 

9. Mengikuti Kursus Bahasa Inggris

Jika Anda memiliki dana yang cukup, sebaiknya ikutilah kursus Bahasa Inggris untuk mempersiapkan latihan soal TOEFL ini. Dengan adanya mentor, Anda akan dibantu dalam mempersiapkan diri menghadapi tes.

 

Adanya mentor akan membantu Anda mengerjakan setiap soal dan membahasnya secara teliti. Dengan demikian, Anda akan lebih mudah menangkap makna dari setiap soal TOEFL. Saat ini banyak kursus Bahasa Inggris yang menyediakan persiapan tes TOEFL.

 

Latihan Soal TOEFL dan Pembahasan di Fun English Course

Salah satu tempat kursus Bahasa Inggris yang menyediakan persiapan tes TOEFL adalah Fun English Course. Kami merupakan tempat kursus Bahasa Inggris dengan program yang menyenangkan.

 

Salah satu kelebihan kami sebagai tempat belajar Bahasa Inggris yang berpengalaman adalah menggunakan metode fun learning. Dengan metode ini, mentor akan mengajak para siswa lebih interaktif dan aktif selama proses pembelajaran.

 

Selain itu, kami menerapkan kurikulum yang dirancang dengan standar internasional yang dikemas dengan metode yang menyenangkan. Metode fun learning memungkinkan para siswa lebih aktif dalam mengikuti pelajaran.

 

Kami juga menyediakan native speaker yang memungkinkan para siswa untuk belajar langsung dengan penutur asli. Anda bisa mendapatkan paket belajar dengan aktivitas menarik dan interaktif di Fun English Course.

 

Ada beberapa program yang kami sediakan di antaranya: 

  1. English for Children: program ini dirancang untuk para siswa sekolah dasar (kelas 1-6) yang bertujuan untuk membangun fondasi penguasaan Bahasa Inggris yang kuat. 
  2. English for Teens (Intermediate): program ini dirancang untuk siswa Sekolah Menengah Pertama (kelas 7-9) dan Sekolah Menengah Atas (kelas 10-12), yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris siswa baik listening, speaking, reading, maupun writing.
  3. English for Business (Intermediate to Advanced): program ini dirancang untuk para karyawan yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris secara aktif seperti mendengarkan, berbicara, menulis, serta membaca.
  4. English Conversation (Intermediate to Advanced): program ini dirancang untuk meningkatkan kemampuan berbicara bagi para pelajar SMA dan mahasiswa.
  5. Test Preparation (Intermediate to Advanced): program ini dirancang untuk memberikan pembekalan bagi para siswa yang akan mengambil tes TOEFL atau IELTS. Materi didesain dengan requirements yang diperlukan untuk ujian sebenarnya.

Itulah 5 program yang disediakan di Fun English Course. Bagi Anda yang ingin mempersiapkan latihan soal TOEFL dan pembahasan, bergabunglah di kelas test preparation. Maka, Anda akan dibimbing langsung oleh mentor profesional kami.

5/5 - (1 vote)
Chat kami
Yuk, segera daftar!