Dalam materi grammar Bahasa Inggris, terdapat istilah degree of comparison atau comparative degree yang digunakan untuk membandingkan sesuatu. Hal yang biasa dibandingkan berupa manusia, benda, maupun hewan. Lalu apa contoh kalimat Comparative?
Untuk mengetahui contoh Comparative dalam kalimat, maka Anda perlu memahami definisinya terlebih dahulu. Apa contoh kalimat Comparative? Dan bagaimana cara penggunaannya? Simak penjelasan di bawah ini agar Anda mengetahui kegunaannya dalam kalimat Bahasa Inggris.
Apa Contoh Kalimat Comparative? Begini Penjelasannya
Dalam percakapan sehari-hari, Anda mungkin membutuhkan kalimat untuk membandingkan sesuatu baik itu manusia, benda, maupun hewan. Perbandingan biasanya menggunakan dua atau lebih objek. Dalam Bahasa Inggris, kalimat yang berisi perbandingan ini dinamakan dengan Comparative Degree.
Comparative Degree terdiri dari beberapa jenis yang bisa digunakan untuk membandingkan apapun sesuai dengan konteks kalimatnya. Comparative degree yang pertama yaitu positive sedangkan yang ketiga adalah superlative. Perbandingan dalam kalimat ini berfungsi untuk menggambarkan kualitas sesuatu. Adapun jenis comparative degree di antaranya:
1. Equality Degree
Equality degree merupakan tingkat perbandingan yang berupa adjective dan adverb dalam bentuk positif. Biasanya jenis ini digunakan untuk menunjukkan dua objek dengan kualitas yang sama. Bentuk penggunaan Equality Degree biasanya menggunakan kata as. Simak contoh kalimatnya di bawah ini:
My boyfriend is as tall as me
Pacarku tingginya sama denganku
2. Inequality Degree
Inequality Degree berfungsi untuk menyatakan perbandingan sesuatu yang memiliki tingkat kualitas berbeda. Penggunaannya dalam kalimat biasanya berupa kalimat negative dengan diikuti as, seperti halnya Equality Degree. Simak contoh kalimatnya di bawah ini:
Asri is not as smart as her brother
Asri tidak sepintar saudara laki-lakinya
3. Progressive Degree
Tingkat perbandingan yang membandingkan dua adjective dan adverb disebut dengan Progressive Degree. Tujuan kalimat dengan perbandingan ini adalah untuk menunjukkan penurunan kualitas maupun kenaikan suatu adjective. Penilaian terhadap kualitas bisa dilihat dari bentuk, kuantitas, dan sebagainya. Simak contoh kalimatnya:
The longer the assignment, the more difficult it is to be done
Semakin panjang tugasnya, semakin sulit untuk diselesaikan
4. Parallel Degree
Jenis perbandingan yang terakhir adalah Parallel Degree yang berfungsi untuk menjelaskan kualitas atau kuantitas adjective atau adverb yang semakin meningkat atau menurun. Peningkatan atau penurunan kualitas tersebut biasanya berlangsung secara bersamaan. Simak contoh kalimatnya di bawah ini:
My cat is getting fatter and fatter
Kucingku semakin bertambah gemuk
Itulah 4 jenis Comparative Degree dengan pengertian dan contoh kalimatnya. Apakah penjelasan di atas sudah menjawab pertanyaan apa contoh kalimat Comparative? Jika sudah, sebaiknya Anda mempelajarinya sebagai salah satu modal belajar Grammar. Anda bisa belajar Grammar dengan lancar melalui bantuan mentor di Fun English Course.
Anda bisa belajar Bahasa Inggris dengan lancar dan mudah di Fun English Course. Kursus kami menyediakan beberapa program sesuai dengan level kemampuan Anda, sehingga terjamin Anda bisa mengikuti materinya dengan baik. Kami juga menyediakan mentor native speaker, sehingga meningkatkan kemampuan berkomunikasi dalam Bahasa Inggris.
Dengan kurikulum berstandar internasional, kami menyajikan pembelajaran secara interaktif dan menyenangkan. Para siswa bisa menyesuaikan dengan lebih aktif selama proses belajar mengajar berlangsung. Silakan kunjungi website kami dan konsultasikan kebutuhan Anda dengan tim profesional kami sekarang juga!